Cara Setting Permalink WordPress

Bagaimana sih cara setting permalink WordPress seo friendly dan bisa tidak kita mengatur permalink pada setiap artikel ? Pertanyaan tersebut sering kali muncul dibenak seseorang yang belum memahami seperti apa bentuk permalink yang ramah seo.

Cara Setting Permalink WordPress Seo Friendly

Pengaturan permalink WordPress ini terbilang penting, sebab memiliki pengaruh dengan peringkat di mesin pencari.

Jika anda salah dalam membuat struktur permalink, maka janganlah heran bila artikel yang anda publish tidak mendapat peringkat bagus di halaman mesin pencari.

Apa Itu Permalink WordPress ?

Permalink merupakan sebuah struktur URL yang secara otomatis diberikan pada setiap artikel maupun halaman yang anda terbitkan.

Sebagai contoh saya pernah menerbitkan artikel jasa backlink pbn murah, jika anda klik dan perhatikan bagian adress bar, ada url https://abimanaseo.com/jasa-backlink-pbn-murah/, itulah yang disebut dengan permalink.

Permalink ini tidak hanya tersedia di WordPress saja. Semua platform web pasti memiliki permalink di setiap halaman dan artikelnya.

Namun khusus di WordPress, anda bisa mengatur pengaturan dasar permalink di halaman setting. Sebelum anda mengubah permalink tersebut, ada baiknya pahami dulu seperti apa cara setting permalink WordPress seo Friendly pada artikel ini.

Cara Setting Permalink WordPress

Cara setting permalink wordpress tidaklah sulit, anda hanya perlu melakukan tiga langkah berikut ini:

Masuk Dashbord WordPress

Pengaturan permalink wordpress letakanya berada di dalam WordPress, jadi anda harus login dulu menggunakan username dan password.

halaman login wordpress

Pilih Menu Setting

Setelah masuk di dalam dashbord, pilih menu setting kemudian pilih bagian permalinks

menu setting permalinks

Halaman Permalink

Terkahir, anda sudah berada di halaman permalinks. Disana terlihat ada 6 pilihan pengaturan permalink, yakni, plain, day and name, month and name, numeric, post name dan custom.

menu setting permalinks

Untuk permalink yang ramah seo, pilih yang post name. Untuk hasilnya seperti apa, anda bisa melihat di halaman jasa backlink edu pada website kami ini.

Kenapa Permalink Perlu di Atur ?

Pada pengaturan dasar WordPress, jenis permalink yang digunakan adalah plain (biasa) yang berupa nomer id seperti gambar dibawah ini.

permalink plan

Jenis permalink plain tersebut tidak bagus. Menyulitkan orang untuk memahami garis besar dari sebuah artikel yang ingin dibacanya.

Bagi mesin pencari pun juga sama, permalink plain sulit di indeks dan sama sekali tidak ramahseo. Hindari penggunaan permalink jenis ini.

Coba anda bayangkan saat mencari informasi cara membuat internal link namun yang anda temukan link berupa angka id. Tentu anda tidak akanmemilih link tersebut untuk dibaca.

Karena itulah anda perlu melakukan pengaturan permalink WordPress agar orang yang mencari informasi memahami tulisan anda tersebut membahas tentang apa.

Tips Membuat Permalink Untuk Artikel

  • Permalink jangan terlalu panjang, usahakan maksimal 5 kata saja
  • Didalam permalink terdapat kata kunci utama incaran anda
  • Jangan menggunakan kata penghubung apapun
  • Jangan ada typo dalam penulisan permalink

Penutup

Seperti itulah langkah-langkah cara setting permalink WordPress agar seo friendly dan tidak membuat bingung pembaca. Saya yakin anda bisa membuat permalink yang semakin bagus setelah membaca artikel ini.

Hal yang perlu anda ingat saat melakukan pengaturan permalink WordPress, yakni jangan menggunakan tanda penghubung tambahan serta jangan menggunakan angka.

Pada dasarnya, permalink sudah diberikan tanda pemisah (-) disetiap kata, tidak perlu lagi menambahkan tanda penghubung.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Comment

Artikel Terkait

Galeri iklan facebook
Iklan Digital
Ayub

Galeri Iklan Facebook

Mengenal Galeri Iklan Facebook (Facebook Ads Library) – Facebook telah menjadi platform yang tak terhindarkan dalam dunia pemasaran digital. Dengan lebih dari dua miliar pengguna aktif setiap bulan, Facebook menawarkan potensi besar bagi pemilik bisnis online untuk mencapai target pasar mereka. Salah satu alat yang dapat membantu Anda mencapai tujuan ini adalah Galeri Iklan Facebook.

Read More »
Strategi SEO untuk Mengoptimalkan Konten Youtube
Iklan Digital
Ayub

Strategi SEO untuk Mengoptimalkan Konten Youtube

Strategi SEO untuk Mengoptimalkan Konten Youtube – Pernahkah Anda merenung tentang betapa luar biasanya dunia digital ini? Terutama ketika kita membicarakan YouTube, platform video terbesar yang telah mengubah cara kita menikmati konten dan berinteraksi dengan dunia luar. Tidak hanya sebagai hiburan semata, YouTube telah menjadi lahan subur bagi para kreator konten untuk berbagi informasi, cerita,

Read More »
Cara Membuat Konten YouTube yang Menarik
Iklan Digital
Ayub

Cara Membuat Konten YouTube yang Menarik

Cara Membuat Konten YouTube yang Menarik – Dalam era di mana video telah menjadi bahasa universal, platform YouTube telah tumbuh menjadi lahan subur bagi kreator konten untuk berbagi, menginspirasi, dan menghibur. Tetapi bagaimana Anda bisa membuat konten YouTube yang benar-benar menarik? Simak panduan lengkap ini untuk memahami langkah-langkah esensial dalam menciptakan video yang tak hanya

Read More »